MATAJABAR.COM -Dalam rangka pengamanan tempat objek vital nasinal di saat malam pergantian tahun, Camat Tarumajaya H. Dede Mauludin HS, bersama Kapolsek Tarumajaya Polres Metro Bekasi AKP I Gede Bagus Ariska Sudana dan Wadanramil 02/Tarumajaya Kodim 0509 Kabupaten Bekasi Kapten Infantri Sutikno, Monitoring langsung kawasan PLN Nusantara Power Unit Pembekalan Muara Tawar, desa Segarajaya Kecamatan Tarumajaya Kabupaten Bekasi pada Selasa 31/12/24 malam.
Terliha hadir menyambut patroli gabungan dari Unsur Muspika dan Pokdar Kamtibmas, SeniorManager PLN NP Muara Tawar, Harmanto, Manager Business Support, Choirul Anam, Specialist Business Support, Pujiyono dan Kordinar Keamanan PLN NP Muara Tawar, Aris
Camat Tarumajaya, H. Dede Mauludin pada kesempatan tersebut mengatakan apresiasinya kepada pihak PLN NP Muaratawar atas kontribusi dan kesiagaannya dalam menjaga kestabilan pasokan listrik selama perayaan Natal hingga puncak perayaan malam pergantian tahun 2024-2025.
“Sudah menjadi budaya dimasyarakat kita dalam merayakan malam pergantian tahun , oleh karenanya kami bersama unsur Muspika berkomitmen untuk melakukan pengamanan penuh dalam memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat yang merayakannya” Kata Camat mengawali perbincangannya kepada pihak PLN NP Muaratawar.
Selain itu, Camat juga berharap adanya kolaborasi dan sinergitas agar pelaksanaan pengamanan baik di dalam lingkungan Perusahan maupun dilingkungan masyarakat dapa berjalan aman dan kondusif dari gangguan keamanan.
Sementara Senior Manager Harmanto didampingi Manager Business Support Choirul Anam mengucapkan ucapan terimakasih atas kunjungan dari Forkopimcam dalam pengecekan kesiapan pengamanan di dalam kawasan unit pembangkitan PLN NP Muara Tawar.
“Kami dari PLN Nusantara Power mengucapkan terimakasih, tentunya adanya kunjungan ini, kami merasa ada kepedulian dari Forkopimcam mulai dari pak Camat, Kapolsek dan Wadanramil serta Pokdarkamtibmas , ini menjadikan rasa semangat kami dalam menyuplai listrik, dimana kebutuhan listrik untuk warga tetap terjaga dan stabil.” Ucap Harmanto.
“Sekali lagi kami ucapkan terimakasih, karena sampai saat ini kami juga masih siaga dan terus berjaga agar pasokan listrik terjamin, bahkan kami akan terus siaga hingga tanggal 8 Januari mendatang”. Jelasnya didampingi manager Business support, Choirul Anam. (Tahar)