MATAJABAR.COM, TARUMAJAYA -Senior Manajer PT. PLN Nusantara Power Unit Pembangkitan Muara Tawar Kecamatan Tarumajaya Kabupaten Bekasi, Kurniawan Dwi Hananto melepas 1200 peserta jalan sehat dalam rangka memeriahkan HUT PT. PLN Nusantara Power Ke-28, Minggu 08/10/23 pagi.
Selain itu di Pagelaran puncak HUT PLN NP ke-23, UP Muara Tawar memberikan santunan terhadap 224 anak yatim dan pemberian sembako bagi dhuafa serta bantuan Purnakarya terhadap pensiunan karyawan PLN yang diberikan langsung oleh Senior Manager Kurniawan Dwi Hananto secara simbolis.
Kata dia melanjutkan, Tema yang diambil di HUT Ke-28 PLN NP adalah “ Go Beyond Power, Energizing The Future “, yang mengandung arti semangat mengoptimalkan bisnis ketenagalistrikan secara hand to hand diluar bisnis pembangkitan.
Sementara Energizing the future menggambarkan bisnis PLN NP secara berkelanjutan di masa depan dalam memasok listrik di pelosok Nusantara melalui listrik yang handal dan ramah lingkungan.
Kemeriahan HUT PLN Nusantara Power ke-23 terlihat nyata dengan sikap antusias para peserta jalan sehat mulai dari pemerintahan, masyarakat, Mitra kerja, Mitra binaan hingga seluruh karyawan PT. PLN NP Muaratawar.
Kepada MATAJABAR.COM, Apresiasi dan ucapan rasa syukur terucap dari Senior Manajer PLN NP Muaratawar, Kurniawan Dwi Hananto atas terselenggaranya rangkaian kegiatan di hari jadi PT PLN NP ke-28 yang berjalan sukses dan mendapat sambutan luar biasa dari masyarakat.
“Jadi jalan sehat bersama masyarakat ini merupakan rangkaian kegiatan di hari jadi PLN NP ke28, selain itu kita juga memberikan santunan anak yatim, pemberian sembako kepada dhuafa dan bantuan Purnakarya kepada pensiunan karyawan PLN” ucap Kurniawan.
“Ini adalah bentuk rasa syukur untuk berbagi kebahagian PLN NP kepada masyarakat, dan hari ini kita manfaatkan untuk saling bersilaturrahmi sehingga sinergi yang sudah baik ini antara kami dengan masyarakat dan Stake holder semakin terjalin dengan baik, semoga ini menambah rasa persaudaraan kami, karena bagaimanapun juga kegiatan Perusahan tidak bisa lepas dari dukungan masyarakat.”jelasnya.
“Selama 28 tahun perjalanan PLN tentunya banyak yang sudah kami hasilkan untuk memastikan suplai listrik bisa terjaga dengan baik dan banyak investasi-investasi baru dari awalnya sekitar 7000 Giga Watt sekarang ini dengan adanya Nusantara Power sudah mencapai 17.000 Giga Watt dan nanti sampai di tahun 2025 kita sampai ke 23.000 Giga Watt” katanya lagi menjelaskan.
Kata dia kedepannya PLN NP banyak investasi -investasi dan salah satunya yang terbaru adalah pembangkit listrik tenaga surya (PLTS) apung di Cirata
“Terbaru nanti tanggal 27 Oktober kita ada peresmian PLTS Apung terbesar di Asia Tenggara di Cirata yang Insya Allah akan diresmikan oleh Presiden Jokowi dan ini adalah kado terbesar PLN NP untuk masyarakat Indonesia di di HUT PLN “ ujar Kurniawan.
“Harapannya kedepan adalah PLN NP semakin solid dalam menyediakan listrik bagi masyarakat yang ramah lingkungan dan hubungan yang sudah baik ini bisa dipertahankan” pungkasnya.
Gebyar HUT PLN NP ke-23 yang diselenggarakan di Plaza kantor PLN NP UP Muaratawar, dihadiri Camat Tarumajaya Dede Mauludin, Kapolsek Tarumajaya AKP Akhmadi dan Danramil 02/Tarumajaya Kapten Infantri Sutikno dengan melibatkan warga Desa Segarajaya, Warga Desa Pantai Makmur, jajaran pemerintah kecamatan dan desa, serta karyawan PLN NP sebagai peserta jalan sehat sejauh 5 KM.
Dengan tersedianya panggung hiburan dan pentas seni dari Atraksi Tari yang dilakukan oleh sanggar binaan PT PLN NP, Sima Maung dapat mengobati rasa lelah pesrta jalan sehat yang melintasi rute kampung Sungai Tawar – Kampung Bendungan desa Pantai Makmur dan Kampung Pegadungan – Kampung Ceger desa Segarajaya
Tak hanya itu, dibawah pemandu acara oleh staf,PLN NP Muara Tawar, Haris dan Tiara. Ratusan hadiah menarik seperti dispenser, kipas angin, magic jar, dan peralatan rumah tangga lainnya mampu membuat para peserta histeris, terlebih berharap mendapatkan hadiah utama seperti LCD Smart TV, Sepeda tipe terbaru dan Sepeda listrik . (Tahar)